Kamu pasti pernahkan lihat orang yang sangat kreatif dan inovatif? Mungkin kamu berfikir mereka adalah makhluk khusus yang diberkahi dengan talenta yang hebat. Pernahkah kamu merasa bahwa dirimu kurang beruntung karena tidak memiliki talenta apapun? Praktekkan cara seder hana dalam tulisan singkat berikut, ini mungkin akan merubah pikiranmu, sehingga kamu dapat menemukan solusi baru dan gagasan besar yang membuat dirimu lebih inovatif.
1. Lakukan Meditasi

Banyak penelitian menunjukkan bahwa mereka yang bermeditasi setiap hari sekitar 30 menit memiliki fokus yang lebih baik. Kalau kamu seorang muslim, bangun lah satu jam sebelum subuh, setengah jam buat shalat tahajud dan setengah jam lagi buat berdzikir, itu akan membuat dirimu lebih khusuk dan tenang dalam menghadapi setiap masalah.
2. Jangan Begadang

Kamu perlu tidur nyenyak agar kemampuan berfikirmu meningkat. Begadang dapat menurunkan konsentrasi dan membuat cara berfikirmu menjadi agak kacau.
3. Lebih Aktif dan Jangan Pasif

Teruslah mencoba hal baru. Carilah sudut pandang lain, tempat, gagasan, musik, dan bahkan makanan baru. Berikan dirimu waktu dan kekuatan untuk menjawab imajinasimu yang paling menantang.
4. Percaya Diri

Ketika seseorang percaya bahwa mereka dapat meningkatkan kemampuan otaknya, dia akan penasaran tentang banyak hal, lebih berpikiran terbuka dan cenderung tidak mudah menyerah.
5. Jangan Mengerjakan Semua Sendirian

Kamu bisa menghasilkan ide dan gagasan sendirian, tapi coba ungkapkan ide tersebut ke beberapa orang unuk mendapatkan lebih banyak wawasan. Terkadang masalah yang kompleks seringkali membutuhkan banyak sudut pandang.
6. Idolakan Orang Hebat

Pikirkan apa yang dilakukan orang hebat, dan apa pelajaran yang bisa kamu dapat darinya.
7. Jangan Jadi Kambing

Hanya karena orang lain melakukannya, bukan berarti itu bisa kamu kerjakan. Inspirasi bukanlah barang tiruan.
8. Jangan Abaikan Saran dan Kritik

Dengarkan baik-baik, Jeli pada informasi yang diberikan. Bersabarlah saat ada yang menyampaikan saran. Menjadi kreatif hanyalah sebuah proses. Bekerjalah untuk memahami masalah, bukan hanya untuk mengatasinya.
9. Katakan “Ya dan…”, Jangan Katakan “Itu tak kan berhasil…”

Pelaku improvisasi yang hebat selalu mendengarkan setiap saran dan usulan yang baru. Mereka memiliki pikiran terbuka dan selalu melangkah untuk memasukkan usulan dan menambahkan ke dalam gagasanya. Pola lama hanya membawa hasil lama. Penelitian menunjukkan bahwa pemikiran yang berulang akan lekat di otak, pemikiran yang kolot akan mengorbankan pemikiran yang baru.
10. Tahan Diri, Jangan Menyalahkan Orang Lain

Untuk benar-benar menjadi inovatif, kamu harus keluar dari kebiasaan. jika kamu mengusulkan sesuatu, jangan terlalu menentang gagasan orang lain di tempat terbuka. Ide baru biasanya membutuhkan resiko. Orang yang sering meributkan masalah tidak akan pernah menemukan solusi.
11. Jangan Malas Berolahraga

Birkan tubuhmu beraktifitas, pikiranmu akan mengikuti. Menurut sebuah studi, berjalan kaki singkat akan menjernihkan fikiran dan meningkatkan kreativitas 60%. Menekuni hobimu justru lebih efektif dan akan membuamu berfikir di luar kebiasaan untuk menemukan gagasan besar. Carilah tiga hobi yang kamu sukai; satu untuk menghasilkan uang, satu untuk membuatmu tetap sehat dan bugar, dan satu lagi untuk membuat dirimu kreatif.
12. Tidur Siang

Menurut Sara C. Mednick, PhD, yang merupakan ahli tentang tidur dan penulis ‘Take a Nap! Change Your Life’, tidur siang bisa meningkatkan kreativitas. Hanya dengan tidur selama 15 – 20 menit setiap harinya, tubuh sudah men-set ulang sistem dan mendapatkan energi yang membuat performa motorik tubuh dapat meningkat.
Comments